Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2018

Jangan Sepelekan Korek Api

Korek api dapat menciptakan permusuhan. Sebuah persahabatan yang terjalin selama bertahun-tahun dapat hilang dalam sekejap hanya karena korek api. Bentuknya yang kecil membuat ia dipandang sepele oleh masyarakat. Namun siapa sangka, karena hilangnya sebuah korek api, seorang kawan dapat menjadi lawan dengan seketika. Bagi perokok, korek api merupakan alat vital. Tanpa korek api, mereka tidak dapat menyalakan tembakau berbuntal kertas tersebut. Terlepas dari adanya sumber api lain seperti obor, petir, maupun kompor gas. Namun, dibandingkan dengan sumber api lain, korek api lebih praktis. Karena muat di saku dan mudah dipakai. Korek api juga mengeluarkan api yang kecil dan terpusat. Sehingga, perokok dapat menyulut rokok dengan lebih aman tanpa takut terbakarnya kumis, alis, maupun bulu hidung mereka. Kehilangan korek api sekali atau dua kali bukanlah masalah. Namun, kehilangan korek sekali atau dua kali dalam 24 jam akan membuat murka perokok. Pepatah "sedikit demi sedikit lama...